• (Refleksi) Elegi Ritual ikhlas 27: Silaturakhim Para Ikhlas

    http://powermathematics.blogspot.com/2011/02/elegi-silaturakhim-para-ikhlas.html





    Manusia merupakan makhluk individu dan makhluk sosial. Sebagai makhluk sosial, manusia tak lepas dari bantuan orang lain, sehingga dapat terjalin interaksi untuk saling mengisi dan menutupi dalam hal kelebihan maupun kekurangan.  Elegi Silaturakhim Para Ikhlas mengingatkan kita untuk selalu mempererat tali ukhuwah Islamiyah, agar umat ini menjadi umat yang bersatu dan dapat menebarkan kebaikan kepada umat manusia pada umumnya. Salah satu caranya yaitu dengan membina silaturahim. Allah SWT berfirman: “Hai sekalian manusia, bertakwalah kepada Tuhan-mu yang telah menciptakan kamu dari seorang diri, dan dari padanya  Allah menciptakan isterinya; dan dari pada keduanya Allah memperkembang biakkan laki-laki dan perempuan yang banyak. dan bertakwalah kepada Allah yang dengan (mempergunakan) nama-Nya kamu saling meminta satu sama lain , dan (peliharalah) hubungan silaturrahim. Sesungguhnya Allah selalu menjaga dan mengawasi kamu.” (QS. An-Nisa’: 1). Ayat tersebut telah menjelaskan akan pentingnya silaturahim.

    Selain itu, elegi di atas mengingatkan kita untuk cinta terhadap negara. Melihat kondisi saat ini, tak jarang kita menemukan fenomena hiruk-pikuk, seperti protes, demo, bencana, angin lesus, udara yang panas, dan suasana hati yang protes akan ketidakadilan, korupsi, kolusi, dan nepotisme. Kita hendaknya merenungi dan mencari jalan pemecahan berbagai permasalahan tersebut. Semoga kita semua diberikan kemudahan untuk memecahkan masalah atau tantangan hidup, serta menyambung silaturahim demi memperkuat ukhuwah Islamiah (sesama umat Islam), ukhuwah basyariah (kemanusiaan), dan ukhuwah wathaniah (semangat cinta tanah air).
  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar