• (Refleksi) Elegi Ritual Ikhlas 36: Menggapai Tidak Risau

    http://powermathematics.blogspot.com/2010/10/elegi-menggapai-tidak-risau.html



    Elegi di atas menguraikan tentang larangan membudidayakan penyakit hati dan pikiran yang telah mewabah, khususnya di kalangan remaja. Penyakit hati dan pikiran yang sedang populer saat ini, yaitu risau (putus asa) atau sering kita sebut dengan ‘galau’. Risau merupakan suatu perbuatan yang merugikan diri sendiri. Sebab risau dapat menghilangkan rasa semangat, harapan, keinginan, sehingga mengakibatkan penderita akan terpenjara dalam keputusasaan dan berujung pada penyesalan. Risau juga dapat dikatakan sebagai perbuatan zalim. Allah swt berfirman dalam surat Yusuf ayat 87 “Hai anak-anakku, pergilah kamu, maka carilah berita tentang Yusuf dan saudaranya dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah, melainkan kaum yang kafir”. Ayat tersebut jelas mengingatkan kita untuk menghindari rasa ‘galau’. Untuk menanggulangi penyakit ‘galau’ dalam kehidupan kita, tentunya kita harus selalu bersemangat dalam hal apapun, entah itu pada hal yang mudah atau hal-hal yang sekiranya sulit untuk dihadapi. Oleh karena itu, buang jauh-jauh penyakit tersebut dan tanamkan rasa semangat dalam benak kita. Galau...NO...Semangat...YES.

  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar